Pemkab Aceh Utara percepat peningkatan tipe RSUD dr Mukhtar Hasbi
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Utara, Provinsi Aceh, mempercepat peningkatan tipe Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Mukhtar Hasbi guna memperkuat layanan rujukan kesehatan strategis di wilayah timur kabupaten tersebut.
Asisten I Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Aceh Utara Fauzan di Lhokseukon, Selasa, mengatakan peningkatan tipe rumah sakit ini merupakan kebutuhan mendesak untuk melayani masyarakat di 16 kecamatan wilayah timur yang selama ini belum memiliki fasilitas rujukan memadai.
"RSUD dr Mukhtar Hasbi diproyeksikan menjadi buffer system atau penyangga layanan kesehatan daerah, terutama dalam menghadapi situasi darurat dan kebencanaan," ujar Fauzan saat memimpin rapat strategis di RSUD dr Mukhtar Hasbi, Senin (19/1).
Dalam rapat yang dihadiri jajaran Inspektorat, Dinas Kesehatan, BPJS Kesehatan, hingga Presidium MER-C Indonesia tersebut, diputuskan sejumlah langkah konkret jangka pendek untuk mengakselerasi status rumah sakit.
Salah satu fokus utama adalah pemenuhan kebutuhan dokter spesialis. Pemkab Aceh Utara berencana menjalin kerja sama dengan Universitas Syiah Kuala (USK) untuk skema penempatan residen (dokter spesialis dalam pendidikan) tugas akhir.
"Kami akan segera menginisiasi pertemuan dengan pihak universitas guna membahas penempatan residen sebagai solusi cepat pemenuhan tenaga spesialis. Selain itu, penjajakan MoU dengan institusi pendidikan penyelenggara dokter spesialis juga akan dilakukan," katanya.
Selain aspek sumber daya manusia, pemenuhan sarana dan alat kesehatan (alkes) menjadi prioritas. RSUD dr Mukhtar Hasbi bersama Dinas Kesehatan tengah menyusun dokumen kebutuhan alkes yang akan diajukan kepada Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
Langkah ini diambil mengingat peran vital rumah sakit tersebut dalam memperkuat ketahanan sistem kesehatan daerah saat terjadi bencana.
Sementara itu, Direktur RSUD dr Mukhtar Hasbi menyatakan kesiapannya untuk melengkapi seluruh dokumen persyaratan administrasi sesuai regulasi yang berlaku agar proses peningkatan tipe berjalan terukur.
Pemerintah daerah optimistis melalui kolaborasi lintas sektor ini, peningkatan status RSUD dr Mukhtar Hasbi dapat segera terealisasi demi meningkatkan mutu layanan kesehatan bagi masyarakat di Bumi Pase tersebut.__(ril)
